Anggota EXO dan superstar entertainment Tiongkok, Lay Zhang, kembali dengan single baru berbahasa Inggris berjudul 'What About Love'.
Secara tematis, lagu ini mengamati bagaimana masyarakat digital tampaknya telah menjadi sebuah norma kehidupan. Ketika kita berkomunikasi melalui layar dengan teks dan emoticon, apakah kita mengekspresikan cinta sejati atau bersembunyi dalam bayang-bayang untuk hubungan cinta imajiner yang kita dambakan?
View this post on Instagram
“Kita harus menjauh dari semua keterpisahan, kembali pada gairah dalam percakapan,” pinta sang penyanyi dalam single yang penuh makna ini.
BANDWAGON TV
Diproduseri oleh tim komposer internasional yang terdiri dari para komposer impian seperti Philip Von Boch Scully, Gregory Aldae Hein, dan Jerry Lee (yang pernah bekerja sama dengan artis-artis seperti Justin Bieber, Ariana Grande, Skrillex, dan Jung Kook) - lagu ini membentuk vokal Lay yang merdu dengan irama tarian yang asyik untuk menciptakan nuansa bittersweet.
Like what you read? Show our writer some love!
-