Latest on Instagram

Dipha Barus to take over the Metaverse at Bandwagon Pixel Party, here's everything you need to know

Dipha Barus akan mengambil alih Metaverse di Bandwagon Pixel Party, inilah semua yang perlu Anda ketahui

Estimated:  reading

Dipha Barus akan tampil di Metaverse!

Sebagai bagian dari rangkaian konser virtual Bandwagon, Pixel Party, perusahaan media musik ini menghadirkan DJ Indonesia dan beat beragam genre-nya ke Metaverse pada 10 April pukul 22.00 SGT (21.00 JKT) melalui Decentraland.

Dipha Barus hadir sebagai artis terbaru—dan juga artis regional pertama—yang tampil di Bandwagon Pixel Party setelah konser Forests dan MYRNE awal tahun ini. Seri konser ini dibuat dalam kemitraan dengan perusahaan produksi EBX dan komunitas real estate virtual Mettaverse dengan misi untuk membawa penggemar musik pengalaman konser virtual yang belum pernah ada sebelumnya sembari menyoroti bakat yang ada di seluruh Asia.

BANDWAGON TV

Inilah semua yang perlu Anda ketahui tentang menonton Dipha Barus di acara Bandwagon Pixel Party terbaru.


SIAPA DIPHA BARUS?

Dicirikan dengan transisi mulusnya antara musik pop dan house dan untuk penggabungan elemen musik tradisional Indonesia, Dipha Barus adalah salah satu DJ paling produktif di negara ini. Berada di antara bidang musik dance kontemporer dan suara asli Indonesia, pelantun 'All Good' itu telah tampil di festival di seluruh dunia. Sekarang, ia datang ke Metaverse.

Dipha Barus paling dikenal karena lagunya 'All Good' yang berkolaborasi dengan sesama artis Indonesia Nadin Amizah, dan 'Money Honey' menampilkan Monica Karina. Ia baru-baru ini merilis 'Keep It Hush' yang menampilkan Afghan dan Esther Geraldine.


APA ITU DECENTRALAND?

Decentraland adalah platform dunia terbuka virtual seperti game yang memungkinkan para pengguna membuat avatar, menjelajahi lingkungan digital, berinteraksi dengan orang lain, dan menghadiri acara-acara yang super keren (seperti Bandwagon Pixel Party). Anggap saja sebagai salah satu pintu gerbang ke Metaverse.

Pengguna juga dapat menghubungkan dompet digital mereka untuk mengumpulkan dan mengakses NFT mereka.


BAGAIMANA CARA MENONTON BANDWAGON PIXEL PARTY?

Bagian terbaik dari Bandwagon Pixel Party adalah siapapun dari mana pun di dunia dapat menonton. Tidak terbatas pada lokasi dan kapasitas tempat, cukup mudah untuk menari sepenuh hati pada musik Dipha Barus dari mana pun Anda berada—yang Anda perlukan hanyalah komputer bagus yang dapat menangani seluruh pengalaman Metaverse.

Untuk masuk ke Metaverse dengan DJ Indonesia tersebut, Anda hanya perlu mendaftar akun Decentraland dan meng-custom avatar Anda sendiri. Dan untuk menambah pengalaman Anda, Anda bahkan dapat menghubungkan dompet digital Anda melalui Metamask di mana Anda dapat menyimpan progress Anda di dunia tersebut dan mengakses aset digital Anda—seperti Bandwagon POAP (Proof Of Attendance Protocol) Anda. Lihat cara mengatur dompet Metamask Anda di bawah ini.

@bandwagonasia setting up your metamask wallet tutorial part 1 #fyp #foryou #tutorial #decentraland #metamask #howto #nfts #crypto #nftcommunity ♬ original sound - Bandwagon

500 peserta pertama ke Bandwagon Pixel Party dapat mengumpulkan POAP, yang pada dasarnya seperti gelang digital yang menunjukkan bahwa Anda menghadiri acara tersebut. Ini akan memberi Anda akses ke hadiah NFT, undian, dan lainnya dari Bandwagon di masa mendatang.

Saksikan Bandwagon Pixel Party di sini.